Hari ulang tahun merupakan suatu moment yang sangat penting dalam hidup guna untuk melakukan refleksi diri dan melihat kembali ke belakang atas kesalahan hingga pencapaian pada satu tahun sebelumnya. Moment ini bisa menjadi sangat baik ketika bisa dijadikan titik balik dalam perbaikan diri dalam hidup.
Banyak hal yang bisa dilakukan untuk memulai tahun bertambahnya umur. Tidak hanya dengan mengadakan acara makan-makan dan mengundang seluruh keluarga, teman, sahabat hingga rekan kerja, namun ada alternatif lain seperti mengadakan kegiatan sosial yang bisa bermanfaat untuk sesama (Social Impact).
Misalnya, jika anda memiliki kelebihan rezeki alangkah baiknya gunakan rezeki itu untuk disumbangkan ke panti, anak yatim dan seterusnya.
Namun jika anda memiliki kelebihan dalam suatu skill, maka bisa juga menggunakannya untuk membantu orang lain.
Atau jika memiliki kelebihan barang atau benda, maka bisa saja disumbangkan atau dilelang agar hasil dari barang tersebut bisa diberikan untuk orang yang membutuhkan.
Nah sama halnya dengan konsep di atas, Astra Motor Kalimantan Barat sebagai main dealer untuk jaringan AHASS di seluruh kalbar memberikan program khusus untuk konsumen setia sepeda motor Honda yakni paket Pembersihan Injektor + Ganti Oli MPX dalam rangka memperingat HUT Astra International ke-64 tahun.
Program ini berlaku pada tanggal 22 Februari 2021 cukup dengan membayar Rp.64.000, konsumen akan jauh lebih hemat. Konsumen yang ingin mendapatkan program ini bisa mengunjungi jaringan AHASS di 31 titik di seluruh Kalbar.
Bagi pengguna sepeda motor Honda yang pernah mengalami kendala pada sepeda motor Honda nya seperti kurang bertenaga saat dikendarai atau tarikannya kurang kencang disebabkan sering mengabaikan kebersihan injektor yang menjadi media utama untuk menyalurkan bahan bakar ke mesin kendaraan.
Fungsi utama pada injektor pada motor sendiri adalah untuk menyuntikkan dan menyemburkan bahan bakar ke ruang bakar pada mesin kendaraan, agar suplay bahan bakar lancar.
Kepala Wilayah Astra Motor Kalbar, Lukas Ferinata mengatakan bahwa , untuk menghindari penurunan performa motor, pembersihan injektor sebaiknya dilakukan setiap service berkala di Jaringan AHASS yang tersebar di seluruh wilayah Kalbar.
“Kami berharap dengan adanya program ini, konsumen setia AHASS semakin lebih peduli terhadap perawatan rutin sepeda motor Honda yang dimiliki sehingga tetap terjaga perfoma serta kualitasnya”. Ungkap Lukas.
Dengan rangkaian program, khusus di momen HUT Astra International ini, semoga Astra Motor Kalbar bisa terus memberikan yang terbaik untuk para konsumen setia sepeda motor Honda.
“Semoga program-program yang kami hadirkan dapat dinikmati secara optimal dan juga bermanfaat bagi pelanggan setia Honda. Selamat HUT ke-64 Astra International,” tutup Lukas.